Manga

REVIEW MANGA BLACK CLOVER CHAPTER 300 : ASTA MENYELAMATKAN NOELLE DAN LOLOPECHKA

Manga Black Clover Chapter 300 dijadwalkan rilis pada hari Minggu ini, 18 Juli 2021, pukul 23:00 WIB secara online di aplikasi atau situs perpustakaan digital Shueisha, MangaPlus.

Dalam chapter tersebut, Megicula yang begitu kuat berupaya untuk membunuh Noelle dan Lolopechka yang telah berada dalam jeratan pengaruhnya agar ia dapat bermanifestasi di dunia ini dengan utuh dan sempurna. Namun, sebelum semuanya terjadi, Asta melesat terbang menggunakan pedang besarnya dan menetralkan sihir yang mengikat Lolopechka. Ya, di dalam pertarungan sihir kelas tinggi ini, anti-magic Asta sangat berguna dan dapat membalikan keadaan.

Di chapter sebelumnya, Gadjah bertarung melawan Lolopechka. Untuk membuka pertahanannya, ia sengaja menerima tusukan Lolopechka mentah-mentah. Dengan menempatkan kedua jari telunjuknya di masing-masing isi kepala Lolopechka, ia mengeluarkan teknik sihir untuk membuat Lolopechka sekedar pingsan. Setelah itu, ia lanjut mengejar Megicula yang memanifestasikan dirinya di atas pundak Vanica yang sudah setengah mati. Menggunakan seluruh kekuatan sihirnya, ia menerjang Megicula namun dengan konsekuensi seluruh tubuhnya terbakar hangus.

Sayang sekali, teknik sihir decaying world dan kemampuan regenerasi Megicula mampu mengembalikan tubuhnya utuh seperti semula. Level kekuatan Saint masih kurang cukup untuk mengalahkannya. Dengan robohnya Gadjah, Noelle berupaya untuk bersatu kembali dengan Undine untuk menyerang Megiculla. Sayang sekali teknik Decaying World Megiculla tidak membiarkan itu terjadi.

Megiculla cukup heran dengan manusia yang masih bersemangat walaupun kemungkinan menang mereka sangat kecil. Di dunia Iblis, seseorang dengan peringkat lebih rendah akan berpikir logis dan tidak akan menyerang iblis berperingkat lebih tinggi karena pasti akan kalah kekuatan. Namun, Noelle menegaskan bahwa itulah kelebihan manusia yang tetap berusaha sampai titik darah penghabisan.

Dengan kematian dari Acier Silva, ibu Noelle, dan keadaan Vanica yang setengah mati, ia tinggal membunuh Lolopechka agar dirinya dapat bermanifestasi secara utuh dan sempurna untuk menggunakan kekuatan penuhnya di dunia manusia.

Beruntung bagi pihak manusia, Asta berhasil tiba di saat genting. Sebelum Megicula selesai mengeluarkan teknik Exploding Life terhadap Lolopechka untuk meledakkannya, Asta meluncur dengan pedangnya dan menetralkan sihir dengan pedangnya yang lain.

Dengan berakhirnya chapter ini ditutup dengan kemunculan Asta dan Lolopechka telah terselamatkan, itu berarti Megicula tak akan dapat bermanifestasi dengan sempurna. Megicula akan kerepotan di chapter selanjutnya karena itu berarti tidak hanya Asta, melainkan rekan-rekan lainnya pun akan hadir di arena pertarungan ini.

Apa reaksi mu?

Senang sekali
0
Love banget
0
Lumayan seru
0
Biasa aja
0
Gak banget
0

You may also like

More in:Manga

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *