Berita PilihanFilm & TV

THE MATRIX 4 : BOCORAN JUDUL DAN PLOT

Penggemar Matrix tampaknya bahagia karena akan hadir seri ke-4-nya. Seperti yang ditulis Screenrant, Matrix Resurrections tampaknya menjadi judul yang cocok untuk film tersebut karena pada akhir The Matrix 3 : Revolution,  Neo mengorbankan dirinya untuk menyelamatkan dirinya. Mungkin dengan judul ini, mereka ingin memberikan bocoran bahwa Neo akan kembali untuk membantu mengatasi kekacauan sekali lagi.

Menurut laporan dari NME, sebuah postingan Twitter yang dibagikan oleh penata rias dI bagian produksi (Shunika Terry) mengungkapkan judul film seri keempat yang telah lama ditunggu-tunggu.

Sementara itu, berikut beberapa informasi lain tentang film tersebut.

  1. The Matrix 4 disutradarai oleh Lana Wachowski dan dibintangi oleh Priyanka Chopra, Keanu Reeves, Carrie-Anne Moss, Neil Patrick Harris, Jonathan Groff dan Jada Pinkett Smith (dan masih banyak lainnya).
  2. Film ini dikabarkan akan rilis 22 Desember 2021 untuk Australia (Sumber : IMDb) di Bioskop dan HBO MAX.  Tapi banyak film mengalami penundaan karena COVID sehingga kemungkinan film ini juga akan diundur. NME menulis bahwa film tersebut akan dirilis pada April 2022.
  3. Dari segi alur cerita, belum ada informasi lebih lanjut. Tapi telah dikonfirmasi bahwa Neo (Keanu Reeves) dan Trinity (Carrie-Anne Moss) akan kembali untuk produksi. Ada kabar bahwa game Cyberpunk 2077 memiliki kemiripan plot dengan The Matrix 4.

Sambil menunggu kedatangan the matrix 4 tidak ada salahnya kita menonton lagi film-film canon the matrix, yaitu : Animatrix, The Matrix, The Matrix : Reloaded, dan The Matrix : Revolution.

Apa reaksi mu?

Senang sekali
0
Love banget
0
Lumayan seru
0
Biasa aja
0
Gak banget
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *